Simak Lima Cara Menanam Wortel Kuroda Sampai Tuntas Berikut

13
9

Siapa yang tidak tau wortel, sayur yang satu ini memiliki cukup banyak penggemar. Sayur wortel memiliki warna yang mencolok serta kandungan vitamin yang banyak, sehingga banyak orang yang menyukai sayur satu ini, tidak sedikit bahkan yang lebih suka mengonsumsinya secara mentah tanpa dimasak terlebih dahulu. Jika kamu tertarik berikut ini adalah cara menanam wortel yang bisa kamu coba untuk menghasilkan wortel sendiri tanpa membelinya.

Sumber : Panahmerah

Baca juga : Cara menanam Seledri

1. Siapkan Lahan

Sayur wortel menyukai jenis lahan subur dan gembur, tanaman wortel juga akan tumbuh dengan baik apabila kandungan air dalam tanah cukup banyak, meski penanamannya cenderung mudah pastikan kamu juga memperhatikan kondisi lahan yang akan digunakan untuk menanam wortel agar hasilnya tidak mengecewakan.

2. Siapkan Benih

Benih berkualitas tentu saja akan memberikan kemungkinan bibit berkualitas pula, maka dari itu pilihlah jenis bibit yang sudah terbukti kualitasnya. Untuk menanam wortel dibutuhkan penyemaian benih terlebih dahulu, maka dari itu persiapkan pula tempat penyemaian dengan sirkulasi air dan udara yang cukup, benih akan mulai bertunas dalam kurun waktu 7- 18 hari, pada saat menyemai perhatikan kebutuhan air benih yang kamu tanam, pastikan juga benih tidak kekurangan sinar matahari akan bisa tumbuh sempurna.

3. Pemindahan Bibit

Setelah benih bertunas dan siap dipindahkan, segera lakukan pemindahan agar proses tumbuh tanaman wortel dapat terjadi dengan lebih baik, dengan lahan yang subur tanaman akan lebih cepat berkembang.

4. Perawatan

Perawatan adalah suatu hal yang tidak boleh dilewatkan begitu saja, berilah pupuk berkualitas secara berkala untuk membantu pertumbuhan wortel, selain itu juga untuk mengusir hama yang menganggu tumbuh kembang tumbuhan wortel, lakukan penyiraman secara berkala setiap hari sebanyak dua kali karena wortel menyukai lahan basah, penjarangan juga penting jika koloni tanaman terlampau banyak.

Yang tidak kalah penting lagi adalah penyiangan, karena dalam kurun beberapa waktu tertentu pastinya akan muncul gulma dan semak yang dapat menganggu tanaman wortel dengan menyerap nutrisi yang seharusnya didapatkan, siangi jenis tanaman penganggu tersebut secara berkala.

5. Panen

Wortel bisa dipanen setelah berusia 60- 85 hari, proses pemanenan biasanya tidak seragam karena masing- masing bergantung pada proses tumbuh dari tumbuhan wortel. Sebelum memanen pastikan telah melihat kondisi daun pada tanaman wortel, jangan memanen secara terburu- buru apalagi jika tanaman baru saja memasuki waktu panen, pastikan tanaman benar- benar siap panen dengan hasil yang memuaskan.

Kandungan vitamin A dalam wortel merupakan kebutuhan setiap individu, untuk itu sangat penting mengonsumsi sayur jenis ini untuk pemenuhan kebutuhan vitamin. Wortel memiliki serangkaian manfaat bagi tubuh mulai dari kesehatan mata, membuat daya tahan tubuh lebih kuat, kulit lebih sehat, memperkuat daya tahan tubuh, membantu mengontrol tekanan darah dan mencegah penyakit kanker, mengonsumsi sayur khususnya wortel bisa menjadi kebiasaan baik yang kamu tanamkan pada dirimu sendiri atau orang terkasih.

Menanam sayur wortel secara mandiri tentu saja akan menguntungkan karena akan mendapat hasil yang banyak, dan bukan hanya dapat dikonsumsi secara pribadi namun juga dapat dijual. Cara menanam wortel diatas bisa kamu jadikan sebagai bahan dasar untuk mencoba berbudidaya wortel sendiri dengan memanfaatkan lahan subur yang ada disekitarmu. Jika kamu menerapkan prinsip menanam yang baik maka tumbuhan wortel milikmu dapat tumbuh subur dan memeroleh hasil yang memuaskan.

User Rating: Be the first one!
We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

BibitBenih
Logo
Register New Account